Bulletproof Keto Vanilla Ice Cream – berhubung saya mempunyai sisa beberapa kuning telur yang sayang dibuang setelah membuat dinner roll, saya jadi mencari ide yang paling gampang untuk memanfaatkannya. Akhirnya pilihan jatuh ke es krim karena pembuatannya paling mudah dan cepat. Akhirnya saya tertarik mencoba membuat es krim keto bulletproof yang bahan dasarnya terbuat dari butter dan vco. Biasanya selama ini saya hanya membuat minuman bulletproof coffee dari kopi.
Bulletproof ice cream raw eggs ini sangat bagus untuk anda yang menjalankan diet Keto karena kandungan lemaknya yang sangat tinggi serta low carb. Hanya 1 sendok saja sudah cukup mengenyangkan perut dan memenuhi kebutuhan lemak. Cara pembuatannya juga cukup mudah dan cepat. Anda hanya perlu mencampur semua bahan dengan mixer dan mengaduknya sampai creamy kemudian mendinginkannya di freezer.
Resep Bulletproof Keto Vanilla Ice Cream
Bahan :
4 buah kuning telur
½ cup virgin coconut oil (vco)
½ cup butter
5 sachet Diabetasol atau sesuai selera
2 sdm vanilla extract
200ml santan Kara atau 1 cup whipping cream
Cara membuat :
- Pisahkan kuning telur dengan putih telur.
- Di wadah terpisah kocok dengan menggunakan mixer butter, vco, diabetasol dan vanilla extract sampai tercampur rata.
- Masukkan telur satu per satu ke adonan dan aduk dengan mixer sampai lembut.
- Tuangkan santan Kara atau whipping cream ke dalam adonan dan aduk dengan menggunakan mixer sampai tercampur rata.
- Dinginkan ke dalam freezer selama lebih kurang 6 jam. Lebih bagusnya setiap 30-45 menit dikocok lagi agar mendapatkan tekstur yang creamy.
Penyajian es krim vanilla keto bisa ditambahkan irisan kacang almond sangrai, hiasan coklat atau buah strawberry bagi anda yang sudah di fase maintenance.